PENGETAHUAN TENTANG MATEMATIKA DISKRIT


MATEMATIKA DISKRIT

Matematika diskrit adalah cabang matematika yang membahas segala sesuatu yang bersifat diskret. Diskrit disini artinya tidak saling berhubungan (lawan dari kontinyu). Beberapa hal yang dibahas dalam matematika ini adalah teori himpunan, teori kombinatorial, permutasi, relasi, fungsi, rekursif, teori graf, dan lain-lain. Matematika diskrit merupakan mata kuliah utama dan dasar untuk bidang ilmu komputer atau informatika.

 Manfaat Belajar Matematika Diskrit
Ada banyak manfaat yang bisa kita dapatkan dari matematika diskrit :
 1. Matematika diskrit memberikan solusi atau jalan keluar yang diperlukan dalam pemecahan masalah riset operasi, seperti pada riset optimasi diskrit, ilmu-ilmu kimia, biologi, dll.
 2. Matematika diskrit memberikan ilmu awal untuk mempelajari bidang-bidang yang ada didalam matematika seperti teori basis data, algoritma, aljabar abstrak, teori graf, logika, teori himpunan, bilangan, peluang dan kombinatorial.
 3. Matematika diskrit memberikan ilmu dasar yang menjadi landasan matematika pada mata kuliah dibidang informatika seperti teori basis data, algoritma, struktur data, otomata, teori bahasa formal, jaringan komputer, dll.
 4. Matematika diskrit memberikan kemampuan pada seseorang untuk berfikir secara algoritmik dengan memberikan kemampuan untuk membuat algoritma dan verifikasinya secara visual seperti menganalisis memori komputer dengan waktu yang singkat untuk melakukan algoritma tersebut.
 5. Matematika diskrit memberikan pemahaman tentang struktur diskrit sebagai salah satu ilmu matematika secara abstrak yang digunakan untuk memberikan obyek-obyek secara diskrit dan menghubungkan antara obyek-obyek sendiri.
6. Matematika diskrit memberikan keterampilan berhitung secara cepat dari banyaknya obyek sebagai salah satu kemampuan dasar untuk memecahkan sebuah masalah yang terjadi


Topik-topik yang dibahas atau dipelajari dalam matematika diskrit:
- Logika (logic) dan penalaran
- Teori Himpunan(set)
- Matriks (matrice)
- Relasi dan Fungsi (relation and function)
- Induksi Matematik(mathematical induction)
- Algoritma(algorithms)
- Teori Bilangan Bulat(integers)
- Barisan dan Deret(sequences and series)
- Teori Grup dan Ring (group and ring)
- Aljabar Boolean(Boolean algebra)
- Kombinatorial (combinatorics)
- Teori Peluang Diskrit (discrete probability)
- Fungsi Pembangkit dan Analisis Rekurens
- Teori Graf (graph–included tree)
- Kompleksitas Algoritma (algorithm complexity)
- Otomata & Teori Bahasa Formal(automata and formal language theory)


Struktur diskrit: struktur matematika abstrak yang digunakan untuk menyajikan objek dan relasi antar objek.

Yang termasuk struktur diskrit:
1. Himpunan
2. Relasi
3. Permutasi dan kombinasi
4. Graf
5. Pohon
6. Finite-state machine


PENERAPAN MATEMATIKA DISKRIT
   Matematika diskrit digunakan bilamana kita menghitung objek-objek, mengkaji relasi antara objek-objek dikaji, dan langkah-langkah di dalam proses dianalisis.

Contohnya :

- Cloud Computing
adalah gabungan dari teknologi komputer atau komputasi dan pengembangan berbasis internet. 

Teori peluang
adalah cabang matematika yang bersangkutan dengan peluang, analisis fenomena acak.

Jaringan komputer
adalah sebuah sistem yang terdiri atas komputer-komputer yang didesain untuk dapat berbagi sumberd daya, berkomunikasi dan dapat mengakses informasi.


NAMA : ABU BAKAR M.A
NIM     : 1204183016
PRODI : SISTEM INFORMASI

Komentar

Postingan populer dari blog ini

FRAMEWORK COBIT (TUGAS MATA KULIAH TATA KELOLA DAN MANAJEMEN IT) - ABU BAKAR M.A

TUGAS 1 MANAJEMEN LAYANAN

IMPLEMENTASI ISO 20000 PADA PT. REASURANSI INDONESIA UTAMA (PERSERO) - ABU BAKAR MUHAMMAD.A (1204180016)